Cara Kredit di Bukalapak



Ada kalanya seorang yang berbelanja ingin mencoba cara lain selain tunai, walaupun dia mampu beli tunai yakni dengan cara kredit. Banyak toko online sekarang ini yang ngasih kemudahan pembeli untuk berbelanja dengan metode cicilan atau kredit termasuk di Bukalapak yang menjadi salah satu tempat Saya berbelanja online.

Lalu bagaimana cara kredit di Bukalapak ? Berikut ini adalah langkah mudah yang dapat Anda lakukan ketika Anda ingin membeli barang dengan sistem kredit di Bukalapak.

Untuk Anda yang menggunakan desktop, pertama-tama Anda harus Login ke akun Bukalapak Anda. Lalu pilih item produk yang Anda inginkan dan klik tombol Beli Sekarang.

Lengkapi data pembelian Anda seperti alamat pengiriman, rekam jejak, dan layanan jasa pengiriman. Di bagian pelapak Anda dapat menentukan ukuran, warna, atau detail lainnya sesuai barang pesanan Anda.

Selanjutnya klik tombol Pilih Metode Pembayaran. Dalam hal ini Anda bisa memilih metode pembayaran dengan mengghunakan kartu Visa/Mastercard/JCB atau Kredivo untuk membayar angsuran kredit. Namun penggantian barang tidak berlaku untuk pembelian barang dengan cicilan. Ketika pesanan Anda tiba, jangan lupa untuk mengklik Konfirmasi Penerimaan.

Namun sebelumnya, Anda harus paham betul bagaimana persyaratan kredit di Bukalapak baik menggunakan katu kredit, Akulaku maupun Kredivo.

Program cicilan dengan kartu kredit
Untuk diketahu bahwa jika Anda menggunakan kartu kredit untuk pembayaran cicilan, maka syaratnya adalah bahwa fitur ini hanya berlaku untuk pengguna Bukalapak yang telah terdaftar dengan email terverifikasi, jadi jelas tidak berlaku untuk pembeli cepat atau tanpa login.

Selain itu, angsuran pembayaran tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya. Ada fitur angsuran 0% yang berlaku untuk 3,6, dan jangka waktu 12 bulan. Ada juga fitur cicilan 0% khusus untuk pengguna kartu kredit BCA, BNI, Bukopin, CitiBank, Danamon, Mandiri, OCBC, dan Permata yang berlogo VISA / Mastercard.

Pembelanjaan minimum dengan cicilan 0% adalah Rp. 500.000, dan khusus untuk CitiBank dan OCBC, pembelanjaan minimum adalah Rp 1.000.000. Khusus untuk cicilan dengan kartu kredit CitiBank, transaksi yang diubah menjadi cicilan (Eazypay) tidak akan mendapatkan Citi Rewards Points/Cash Back/Mileage.

Kredit ini berlaku untuk semua kartu kredit Citi yang diterbitkan di Indonesia kecuali kartu perusahaan. Khusus untuk cicilan dengan kartu kredit ANZ, program cicilan 0% tidak berlaku untuk iPay dan Kartu Cicilan.

Ada biaya administrasi yang dibebankan sebesar Rp 10.000 ke pemegang Kartu Kredit ANZ untuk setiap transaksi yang diubah menjadi angsuran. Ada juga biaya administrasi 0,5% untuk angsuran 6 bulan atau 2,5% untuk angsuran 12 bulan.

Bukalapak berhak membatalkan transaksi kapan saja, tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada pengguna dan Bukalapak juga berhak untuk mengubah syarat dan ketentuan promo kapan saja.

Program cicilan dengan Kredivo
Yang harus Anda siapkan adalah Anda harus memiliki akun Kredivo terlebih dahulu. Namun sayanng, kayanan Kredivo ini sementara hanya berlaku bagi Anda yang tinggal di wilayah JABODETABEK, Bandung, Surabaya, Medan, Denpasar, Palembang dan Semarang.

Layanan yang disediakan oleh Kredivo saat berbelanja di Bukalapak adalah dengan lama angsuran 3, 6 dan 12 bulan untuk harga barang 1,5-20 juta untuk semua item kecualiperhiasan dan aksesoris. Ada biaya administrasi sebesar 1,5% yang harus Anda bayar.

Jika pengembalian dana dilakukan lebih dari 14 hari dari hari transaksi, maka biaya pengembalian sebesar 1,25% akan dikenakan bagi konsumen. Jika ada pengembalian uang, dana akan segera kembali ke akun Kredivo Anda.

Rincian prosedur meminta kreditnya adalah sebagai berikut, pilih barang-barang favorit pada kategori sesuai dengan ketentuan di Bukalapak. Saat mengisi Metode Pembayaran, pilih metode pembayaran menggunakan Kartu Kredit.

Pilih salah satu layanan Kredivo yang Anda inginkan. Pada tahap ini, Anda juga harus masuk ke akun Kredivo Anda, lakukan sesuai petunjuk. Masukkan nomor ponsel Anda yang terdaftar di Kredivo dan PIN Kredivo Anda, kemudian Anda akan menerima SMS yang berisi Kode OTP (One Time Pin), segera verifikasi bahwa pembayaran Anda akan segera diproses.

Untuk pengguna yang mengajukan permohonan untuk pertama kalinya. Unggah dokumen yang diperlukan, seperti KTP, bukti kependudukan dan slip gaji sehingga pembayaran Anda diverifikasi. Tunggu hingga Kredivo memverifikasi transaksi yang Anda kirimkan.

Jika Anda sudah memiliki akun Kredivo, transaksi akan berhasil sementara batas belanja Anda cukup untuk melakukan pembayaran. Jika Anda baru saja mendaftar pada saat transaksi, status pembelian di Bukalapak akan muncul 'tertunda', Anda akan menunggu konfirmasi dari Kredivo untuk memverifikasi selama 1 × 24 jam.

Jika akun Kredivo Anda sudah disetujui, status transaksi di Bukalapak akan berubah menjadi 'Berbayar' dan Anda hanya harus menunggu barang tersebut dikirim oleh Pelapak seperti biasa. Ingat, jika kiriman Kredivo Anda telah disetujui, jangan lupa untuk membayar. Lakukan pembayaran ke akun Kredivo, bukan akun Bukalapak. Begitu juga dengan pembayaran DP (program cicilan), Anda harus membayar ke rekening kreditur langsung sesuai instruksi.


Program cicilan dengan Akulaku
Sebelum berbelanja barang impian Anda, Anda bisa mengajukan permohonan kredit di Bukalapak lewat Akulaku. dengan syarat Anda harus Warga Negara Indonesia, berumur antara 18 dan 50 tahun, tinggal di Jawa dan tentunya memiliki penghasilan setiap bulan.

Anda juga diharuskan melengkapi dokumen pendukung untuk pengajuan kredit Akulaku, seperti  kartu identitas (KTP), akun Facebook atau LinkedIn, dan bukti penghasilan (slip gaji). Lalu bagaimana prosedur belanja menggunakan Akulaku ?

Pertama, pilih barang-barang favorit Anda di Bukalapak. Saat mengisi Metode Pembayaran, pilih metode pembayaran menggunakan Akulaku. Pilih salah satu layanan Akulaku yang Anda inginkan, apakah mau pembayaran 30 hari kemudian, atau cicilan 3, 6, atau 12 bulan.

Pada tahap ini, Anda juga harus masuk ke akun Anda, lakukan sesuai petunjuk. Masukkan nomor ponsel yang Anda daftarkan di Akulaku dan PIN. Anda akan menerima SMS yang berisi OTP (One Time Pin), segera verifikasi bahwa pembayaran Anda akan segera diproses. Tunggu sampai mereka memverifikasi transaksi Anda.

Jika Anda baru mendaftar pada saat transaksi, status pembelian di Bukalapak akan muncul tertunda. Anda akan menunggu konfirmasi dari Akulaku untuk diverifikasi. Jika transaksi Anda telah disetujui, status pembelian di Bukalapak akan berubah menjadi "Dibayar" dan Anda tinggal menunggu barang tersebut dikirim oleh Pelapak seperti biasa.

Jangan lupa juga setelah transaksi pembelian Anda disetujui, jangan lupa membayar tagihannya. Bayar tagihannya tidak lagi ke rekening Bukalapak, tetapi melalui Akulaku langsung sesuai ketentuan selama proses cicilan.

Demikia yang bisa Saya sampaikan perihal cara kredit di Bukalapak. Sempga bermanfaat buat Anda semua.

Sumber :
https://www.bukalapak.com/
http://www.tutubruk.com/2017/10/cara-membayar-cicilan-barang-di-bukalapak-tanpa-kartu-kredit.html


Back To Top