Belanja Online Bayar Ditempat



Pernahkah Anda belanja online bayar ditempat dari toko online terpercaya favorit Anda ? Seperti kita ketahui bahwa saat ini keberadaan  toko online sudah menjamur di Indonesia dan hal ini tentu saja akan memberikan angin segar buat pembeli untuk memilih toko online yang memberikan harga terbaiknya disamping terpercaya. Pasalnya dengan jumlah penjual online yang semakin bertambah, maka mereka juga akan melakukan perang harga sehingga konsumen bisa berbelanja di toko online dengan harga murah.

Selain perang harga, layanan juga semakin banyak ditingkatkan oleh toko online di Indonesia seperti adanya layanan ongkir online store dan belanja online cod.

Salah satu cara untuk meningkatkan keamanan saat pembeli berbelanja online adalah dengan berbelanja di toko online yang bisa bayar di tempat atau bayar di rumah. Dengan cara ini, kita bisa meminimalisir risiko barang yang tidak datang saat kita sudah mentransfer sejumlah uang.

Belanja online memang kadang dimanfaatkan oleh orang-orang yang berniat tidak baik untuk menipu. Mereka berpura-pura menjual, padahal sebenarnya hanya ingin menipu dan mencuri uang dari calon pembeli.

Karena itu, sebagai pembeli kita harus berhati-hati saat berbelanja online, salah satunya dengan memilih belanja online yang bisa COD. Menurut hasil pengalaman sendiri serta hasil searching informasi di Google tentang toko online yang bisa COD di Indonesia, di bawah ini Saya list beberapa toko online yang bisa membayar di tempat:

Bayar ditempat Zalora
Setiap bulan Zalora menyediakan promo shopping dengan voucher belanja berupa kupon serta metode pembayaran yang bisa disesuaikan dengan pilihan mereka. Salah satu metode pembayaran Zalora adalah Cash On Delivery (COD). Ketentuan pembayaran belanja online dari Zalora maksimal untuk pembelian hingga 2 juta rupiah. Untuk pembelanjaan lebih dari 2 juta, tidak bisa menggunakan fasilitas Cash On Delivery atau COD.

Lazada bayar ditempat
Pada dasarnya aturan berbelanja online khusus bayar di tempat di berbagai toko online di Indonesia tidak begitu jauh berbeda, yaitu tidak semua barang bisa di bayar di tempat. Untuk bisa mendapatkan promo belanja berbayardi tempat (COD), baru khusus untuk produk yang memiliki label berbayar di tempat dengan harga barang di bawah 3 juta. Beberapa produk Lazada terutama produk HP bisa kita beli dengan metode pembayaran COD misalnya pakaian, elektronik, perlengkapan anak dan bayi, perabot rumah tangga dan berbagai perlengkapan kebutuhan lainya.

Bukalapak bayar ditempat
Toko online Bukalapak ialah salah satu situs toko online paling tepercaya di yang juga menyediakan metode pembayaran ditempat alias COD untuk pelanggannya.

Blibli
Saat kita berbelanja online di toko online Blibli.com, kita juga bisa memilih metode COD atau bayar di tempat. Belanja online membayar di tempat di Blibli hanya untuk item berlabel "dikirim oleh Blibli.com" saja. Area belanja online berbayar di tempat blibli sudah mencakup banyak kota di Indonesia, terutama kota besar. Sedangkan untuk transaksi belanja bagi mereka yang menggunakan sistem COD berada dalam batas minimum Rp.10.000 dan maksimal Rp.3.000.000.

Tokopedia bayar ditempat
Bagi Anda yang selalu berlangganan belanja di Tokopedia dan nggak mau pindah ke toko sebelah, maka Anda tidak usah nangis sebab Tokopedia juga menyediakan fasilitas pembayaran bayar di tempat. Namun nggak semua produk dapat menggunakan fitur bayat ditempat, hanya produk khusus saja dan sobat bisa nyari pada bagian kolom pencarian dengan menceklis filter COD atau bayar di tempat.

Mataharimall
Toko online ini pun merupakan salah satu dari sekian toko online yang memberikan kemudahan dengan fiturbelanja bayar di tempat. Website ini sudah semakin dikenal dan dipercaya para pembeli lantaran promosinya yang tersebar dimana-mana. Produk yang dijual lebih mengutamakan fashion dan produk elektronik serta berbagai produk menarik lainnya.

Store Zoya
Store Zoya merupakan toko online yang ada di Indonesia yang menjual produk utama berupa pakaian muslim/muslimah. Puluhan bahkan ratusan jenis baju atau pakaian muslim muslimah bisa Anda dapatkan di sini, dan tentu saja Anda juga bisa berbelanja online bayar di rumah dari toko online ini.

Orami
Orami.co.id merupakan marketplace yang menargetkan konsumen wanita dengan berbagai produk seperti fashion, perlengkapan rumah, keperluan bayi hingga perlengkapan hewan peliharaan. Jika Anda ingin mencari produk misalnya buat keperluan bayi Anda dan bisa bertransaksi dengan cara bayar di tempat, Anda bisa mencoba belanja online di situs toko online orami.

Penggunakan metode Bayar ditempat hanya dapat dilakukan untuk transaksi dibawah Rp. 3.000.000 (tiga juta rupiah). Jika nilai transaksi dilakukan diatas Rp. 3.000.000 maka pembayaran hanya dapat dilakukan dengan pembayaran kartu debit, kartu kredit atau transfer bank.

Alfacart
Jika Anda sudah terbiasa belanja di Alfamart, maka Anda juga bisa belanja produk-produk Alfamart secara online dengan cara bayar di tempat, yaitu di toko online Alfacart. Syarat belanja online bisa COD di Alfacart, hanya belanja barang-barang Alfamart COD saja dan nilai maksimal pembelanjaannya adalah 500 ribu rupiah.

Jakartanotebook
Sesuai namanya, Jakartanotebook adalah toko online dengan produk utama di seputar dunia komputer. Untuk penyediaan belanja online berbayar di tempat dari Jakartanotebook, bisa dilakukan secara online dan offline. Pembelian online dengan nilai diatas 2 juta rupiah harus di bayar dulu sebelum barang dikirim alias tidak bisa COD.

Elevenia
Sebagian barang dagangan yang dijual di toko online ini pun dapat dibeli dengan cara bayar di tempat, misalnya produk khusus untuk fitness. Ada keterangan COD untuk barang yang bisa di bayar di tempat.

Bhinneka
Bhinneka merupakan toko online yang sudah terkenal dan melayani juga pembelian dengan cara COD. Pada saat ini Bhinneka.com fokus untuk berjualan produk komputer dan juga kini berkembang menjadi beberapa kategori seperti gadget, alat elektronik dan juga beberapa produk teknologi lainnya. Hanya saja, untuk COD ini hanya bisa dilakukan dengan booking melalui telepon atau chatting.

Muslimarket
Jika Anda sedang mencari pakaian muslim baik pria maupun wanita, pakaian anak-anak muslim, alat ibadah, dan produk syariah lainnya, Anda bisa mencoba muslimarket. Selain menyiapkan metode pembayaran transfer, website Muslimarket pun menyiapkan layanan pembayaran di tempat.

Jd.id
Toko online JD Id ini beroperasi di Indonesia semenjak bukan November 2015 dan saat ini pun turut juga menyediakan layanan pembayaran di tempat alias COD kepada pelanggannya untuk keamanan dalam berbelanja. JD.ID menyediakan berbagai kebutuhan dan perlengkapan mulai dari gadget, fashion, perlengkapan bayi dan berbagai kebutuhan lainya.

Fasilitas COD ini hanya untuk transaksi dengan nilai dibawah Rp 100 juta untuk tunai atau Rp 200 juta menggunakan Kartu Debit/Credit. Dengan didukung dengan armada logistik sendiri tentunya akan membuat proses pengiriman menjadi lebih cepat dan dapat diandalkan. Pada saat ini JD.id telah menjangkau 365 kota di seluruh Indonesia dengan ribuan armada untuk pengiriman langsung kepada konsumen.

Bukabuku
Toko online Bukabuku merupakan toko yang menjual buku secara online yang menyediakan metode pembayaran tunai bayar di tempat alias COD untuk pembeli yang berasal dari Jakarta dengan pembelian maksimal Rp500.000, -.

SaleStock
Merupakan mobile commerce start-up indonesia yang berdiri tahun 2014. SalesStock menjual berbagai kebutuhan fashion pria dan wanita dengan mengandalkan kekuatan media sosial untuk mempromosikan produk-produk yang dijualnya. Selain harga lebih murah, SaleStock juga memberikan pelayanan COD atau sistem bayar di tempat ketika barang sudah sampai. Sehingga setiap konsumen tidak merasa kecewa ataupun takut tertipu.

Sumber :
http://www.jumanto.com/2017/05/toko-online-bayar-ditempat.html
http://www.gratisiana.net/2017/10/toko-online-bayar-ditempat.html
https://www.pahlevi.net/situs-online-bisa-cod/


Back To Top